BREAKING NEWS

Monday, July 31, 2023

5 Model Baju Tunik Wanita Cantik untuk Lengkapi Outfit di Lemari, Wajib Punya!

Baju Tunik

Tunik merupakan jenis pakaian wanita yang bentuknya longgar dan menutupi hingga di atas lutut atau hingga sebatas betis. Dengan bentuknya tersebut, banyak hijabers menggunakan tunik untuk memberi tampilan yang lebih syar’i. Tunik sendiri seiring berjalannya waktu berkembang dalam berbagai variasi model. Berikut model baju tunik wanita yang populer dan wajib anda miliki.


Model Baju Tunik yang Populer

1. Tunik Atasan

Untuk digunakan sehari hari, anda bisa memilih tunik atasan yang modelnya tidak terlalu panjang. Model tunik ini tetap longgar dan menutup hingga bagian belakang tubuh dengan sempurna. Jadi masih cocok digunakan oleh wanita berhijab agar dapat menutupi aurat dengan baik. 


Supaya penampilan makin stylish, anda bisa memadukan tunik atasan dengan celana favorit seperti jeans, kulot, atau bahkan celana kain. Model ini termasuk dalam baju modest wear, sehingga tanpa perlu ribet dapat membuat orang yang mengenakannya terlihat lebih modis. Pilih kerudung yang warnanya senada dengan celana untuk menyempurnakan penampilan anda.


2. Tunik Vest

Baju tunik wanita dengan model vest dapat memberikan sentuhan boyish. Jadi model seperti ini cocok dijadikan pilihan apabila anda tidak ingin terlihat terlalu feminin. Meskipun begitu, tunik vest tetap mampu memberikan sentuhan elegan pada penampilan anda sehingga sangat pas digunakan untuk ke kantor maupun hangout bersama teman.


Berbeda dari vest pada umumnya, tunik vest memiliki ukuran yang cenderung lebih panjang. Karena tunik vest banyak dibuat tidak memiliki lengan, anda bisa memadukannya dengan kemeja atau blouse polos di balik vest. Kemudian untuk bawahannya bisa memakai celana kain supaya terlihat lebih formal. Jika dipakai untuk hangout, boleh saja di-mix and match dengan celana jeans yang lebih kasual.


3. Tunik Abaya

Sesuai namanya, tunik abaya merupakan model kombinasi antara tunik dan abaya. Modelnya lebih fashionable dan membuat abaya terlihat lebih kasual, sehingga anda pun dapat menggunakannya untuk sehari hari. Meski begitu, tunik abaya tetap mampu memberikan kesan formal yang membuatnya cocok dipakai untuk kondangan sekalipun.


Karena model tunik abaya tidak menunjukkan lekuk tubuh dan cenderung longgar, pakaian tersebut sangat pas untuk digunakan para wanita berhijab. Anda bisa menggunakan legging di balik baju tunik wanita yang panjangnya hampir menyentuh mata kaki ini. Sebaiknya gunakan warna legging yang polos dan netral seperti hitam, putih, atau abu supaya tidak terkesan berlebihan.


4. Tunik Dress

Berikutnya ada model tunik dress yang bentuknya hampir mirip dengan dress pada umumnya. Model tunik dress sendiri bervariasi, ada yang ditawarkan dengan lengan panjang, lengan pendek, bahkan tanpa lengan. Jadi anda bisa dengan bebas memadukannya sesuai selera.


Bagi anda yang berhijab, bisa memilih tunik dress berlengan panjang atau tambahkan cardigan dan blazer pada tunik dress tanpa lengan. Modelnya yang dibuat longgar tidak akan membentuk lekuk tubuh dan membuat anda bisa dengan bebas bergerak saat beraktivitas. 


5. Wrap Tunik

Baju tunik wanita model wrap punya bentuk yang menyerupai kimono. Jadi wrap tunik ini berbentuk menyilang pada bagian dada, biasanya ada tambahan aksen tali layaknya kimono yang memberikan kesan manis. Bagi anda yang punya masalah dengan perut buncit sangat cocok memakai wrap tunik. Sebab adanya tali di bagian perut akan membantu menyamarkannya.


Mana nih yang menjadi model tunik favorit anda ? Sangat mudah dipadu padankan dengan outfit lainnya, tentu anda harus punya koleksi tunik ini di lemari. Yuk lengkapi koleksi tunik anda dengan beli di Benang Jarum. Ada banyak model tunik dengan aneka macam motif bisa dipilih sesuai selera di sini.

Share this:

Post a Comment

 
Copyright © 2016 Redaksi62.site. Designed by OddThemes | Distributed By Gooyaabi Templates